Kenali Fungsi dan Ciri-Ciri Pembatas Jalan Orange

Kenali Fungsi dan Ciri-Ciri Pembatas Jalan Orange

Pembatas Jalan Orange – Memang benar jika berada di jalan harus senantiasa berhati-hati. Hal ini disebabkan yang berada di jalan tidak hanya ada pejalan kaki saja. 

Tapi juga ada pengendara kendaraan dari yang kecil seperti sepeda hingga kendaraan besar seperti truk. Jika sudah sering berada di jalanan, tentu tidak asing dengan berbagai perangkat rambu lalu lintas.

Salah satu perangkat lalu lintas yang perlu ada di jalanan, yaitu pembatas jalan yang warnanya orange. Terdapat fungsi penting dan ciri-ciri yang perlu diketahui pada alat pembatas jalan ini.

Artikel kali ini akan mengupas tuntas mengenai fungsi dan ciri-ciri dari pembatas jalan orange. Setelah membahas perbedaan pembatas jalan beton dan plastik, artkel ini akan membahas fungsi dan ciri-ciri pembatas jalan orange. Yuk, simak!

Fungsi Alat Pembatas Jalan Warna Orange

Fungsi Alat Pembatas Jalan Warna Orange 

Perangkat lalu lintas yang warnanya orange seperti traffic cone dan road barrier ini perlu ada di berbagai jalanan. Hal ini karena berbagai peralatan ini punya fungsi yang penting untuk menjaga keselamatan maupun kelancaran lalu lintas di jalan.

Berikut ini terdapat beberapa fungsi penting dari kehadiran alat pembatas jalan warna orange, yaitu:

1. Untuk Mengarahkan Para Pengguna Jalan

Alat lalu lintas berupa traffic cone dan road barrier sendiri dipakai untuk mengarahkan pemakai jalan ke jalur yang aman dan mencegah memasuki area yang terlarang.

Contohnya saja pemakaian pembatas jalan berupa traffic cone yang digunakan untuk mengarahkan pengguna jalan ketika ada pekerjaan, kecelakaan maupun acara tertentu.

Sedangkan untuk road barrier sendiri berguna untuk memisahkan antara jalan untuk kendaraan bermotor dengan pejalan kaki atau jika ada area yang perlu dibatasi.

2. Pembatas Jalan Orange untuk Meningkatkan Kesadaran

Karena memiliki warna orange yang cerah pada perangkat lalu lintas ini, maka bisa menarik perhatian para pengguna jalan dan membuat lebih waspada terhadap adanya potensi bahaya.

Sehingga bisa membantu untuk mengurangi resiko kecelakaan, apalagi jika berkendara di malam hari atau ketika kondisi cuaca sedang buruk.

3. Melindungi Pemakai Jalan dan Para Pekerja

Pembatas jalan plastik seperti traffic cone dan road barrier ini berguna untuk menciptakan area yang aman, bagi para pekerja yang sedang melakukan perbaikan jalan pada area yang berpotensi bahaya.

Hal ini tentunya bisa membantu mencegah kecelakaan antara pekerja maupun pengguna jalan lainnya.

4. Untuk Mengatur Lalu Lintas dengan Mudah

Penggunaan cone pembatas jalan maupun road barrier ini untuk mengatur lalu lintas yang ada di area ramai atau ketika ada acara khusus di jalan.

Contohnya saja pemakaian pembatas jalan plastik untuk membuat jalur khusus bagi kendaraan darurat.

Ciri-Ciri Pembatas Jalan Plastik yang Kuat

Ciri-Ciri Pembatas Jalan Plastik yang Kuat 

Saat ini terdapat berbagai jenis pembatas jalan yang tersedia. Namun yang paling terkenal akan kekuatannya yaitu dari plastik.

Terdapat beberapa ciri yang memperlihatkan pembatas jalan traffic cone maupun road barrier yang kuat yaitu:

1. Terbuat dari Material Plastik Berkualitas Tinggi

Pembatas jalan yang kuat terbuat dari bahan HDPE (High Density Polyethylene) maupun soft PVC yang memang dikenal akan ketahanannya terhadap benturan.

Karena plastik yang berkualitas tinggi tidak mudah retak dan pecah meskipun terus menerus ada di jalanan dengan berbagai kondisinya.

2. Memiliki Desain yang Kokoh dan Stabil

Alat pembatas jalan yang benar memiliki desain yang stabil dan kokoh, sehingga ketika dipasang pada jalan bisa memberikan keseimbangan yang baik.

Desain yang kokoh ini mampu menahan benturan keras dari kendaraan dan tidak mudah terguling meskipun terkena angin.

3. Warna dan Tanda Reflektif yang Tidak Mudah Pudar

Pembatas jalan plastik dengan warna cerah dan tidak mudah pudar seperti orange ini bisa meningkatkan pandangan dengan baik terutama pada siang hari.

Dengan adanya tanda reflektif yang berkualitas tinggi, maka ketika malam hari atau kondisi cuaca sedang buruk alat lalu lintas ini tetap terlihat dengan baik melalui pantulan cahaya lampu jalan atau kendaraan.

4. Memiliki Ketahanan yang Baik Terhadap Berbagai Cuaca

4. Memiliki Ketahanan yang Baik Terhadap Berbagai Cuaca 

Alat lalu lintas traffic cone dan road barrier perlu yang memiliki kekuatan baik terhadap berbagai kondisi cuaca ekstrim seperti paparan sinar matahari, hujan deras, bahkan angin kencang.

Karena bahan plastiknya yang berkualitas baik maka tidak mudah memuai, menyusut, maupun retak karena berbagai perubahan suhu di jalan.

5. Mudah Untuk Pemasangannya

Pembatas jalan plastik yang kuat pemasangannya tidak perlu alat khusus. Hal ini karena alat pembatas cone maupun road barrier mudah untuk memindahkannya.

Sehingga alat lalu lintas ini bisa disesuaikan dengan kebutuhan, contohnya seperti ketika ada acara maupun pekerjaan di jalanan.

Rekomendasi Alat Pembatas Jalan Plastik Terbaik dan Kuat

Rekomendasi Alat Pembatas Jalan Terbaik dan Kuat 

Alat lalu lintas memang perlu dipilih yang sesuai dengan peraturan, memiliki kualitas terbaik, dan tentunya kuat. Namun yang berkualitas dan kuat pilihannya yaitu merk Grand.

Traffic cone merk Grand ini menjadi satu-satunya yang diproduksi menggunakan teknologi Blow Moulding, sehingga elastis dan aman pemakaiannya di jalan.

Cone pembatas jalan merk Grand ini memiliki ketahanan akan benturan yang sangat baik. Warna orange pada alat lalu lintas merk Grand ini tidak mudah pudar meski terus menerus terpapar perubahan cuaca ekstrim.

Meski kena tabrak, pembatas jalan dari merk Grand ini tetap aman dan tidak rusak. Untuk informasi pemesanan dan spesifikasi dari alat lalu lintas merk Grand, bisa langsung hubungi Whatsapp berikut ini.

Pesan Sekarang

Akhir Kata

Jadi, itulah berbagai fungsi dan ciri-ciri yang perlu diketahui pada perangkat lalu lintas di jalanan. Gunakan saja pembatas jalan orange merk Grand untuk keamanan dan keselamatan di jalan.

Sekian penjelasan kali ini, semoga bermanfaat dan menambah informasi baru.