Tips Instalasi Road Barrier untuk Keamanan Jalan

Tips Instalasi Road Barrier

Tips Instalasi Road Barrier –  Keselamatan di jalan raya merupakan prioritas utama. Road barrier atau pembatas jalan memiliki peran yang krusial dalam menciptakan lingkungan jalan yang aman bagi pengguna jalan.

Dengan mengetahui fungsi dan cara pasang road barrier yang tepat,dapat berkontribusi pada penurunan angka kecelakaan lalu lintas.

Lantas, bagaimana tips instalasi road barrier dan apa saja fungsinya? Simak ulasannya hingga akhir!

Fungsi Pembatas Jalan Orange

Fungsi Pembatas Jalan Orange

Saat kita berkendara di jalan pasti sering menemukan benda kotak berwarna orens atau biasa kita kenal dengan road barrier. Benda satu ini sering sering digunakan untuk mengatur lalu lintas serta memberikan perlindungan bagi pengguna jalan.

Adapun fungsi dari pembatas jalan orange adalah sebagai berikut :

  1. Mengatur Lalu Lintas

 Fungsi utama dari road barrier ini adalah untuk membantu mengatur lalu lintas. Warna orange yang mencolok dan bentuknya yang khas memberikan tanda yang jelas bagi pengemudi untuk memisahkan antara jalur kendaraan, trotoar dan area lainnya.

Selain itu, benda ini juga berkontribusi untuk mengurangi risiko kebingungan dan kecelakaan di jalan raya.

  1. Sebagai Tanda Bahaya

Selain berfungsi untuk mengatur lalu lintas, pembatas jalan ini juga berguna sebagai  pengingat pengendara akan adanya tanda bahaya atau perubahan kondisi jalan. Dengan warna mencolok dan mudah terlihat memudahkan pengendara untuk lebih memperhatikan situasi di sekitarnya dan menyesuaikan perilaku berkendara sesuai dengan kondisi yang ada.

Disisi lain, pembatas ini biasanya disandingkan dengan tulisan  “Maaf, Perjalanan Anda Terganggu” yang mengindikasikan adanya area yang memerlukan perhatian khusus, seperti perbaikan jalan atau kondisi berbahaya lainnya.

  1. Meningkatkan Keselamatan Pejalan Kaki

Bagi pejalan kaki akan merasa lebih aman dan nyaman saat berjalan di pinggir jalan dengan adanya road barrier ini. Saat jalur kendaraan dan trotoar dipisahkan secara jelas, risiko kecelakaan yang melibatkan pejalan kaki dapat dikurangi secara signifikan. Tentu, hal ini akan membantu menciptakan lingkungan yang lebih aman bagi semua pengguna jalan.

  1. Pengarah Arus Lalu Lintas yang Tertib

road barrier juga berfungsi untuk mengarahkan arus lalu lintas secara lebih teratur, terutama pada area yang padat seperti terminal atau stasiun. Saat menempatkan pembatas jalan orange di lokasi yang strategis, pengaturan lalu lintas menjadi lebih lancar dan tertib, mengurangi kemacetan dan meningkatkan efisiensi perjalanan bagi semua pengguna jalan.

  1. Sebagai Pertanda Area Terlarang atau Tidak Aman

Pembatas jalan berfungsi untuk menandai area yang terlarang atau tidak aman untuk dilalui, seperti area konstruksi, bencana, hingga lokasi kecelakaan. Dengan adanya road barrier ini , pengguna jalan dapat menghindari area yang berpotensi berbahaya dan menjaga jarak aman dan lokasi – lokasi yang membutuhkan perhatian khusus.

  1. Meningkatkan Visibilitas Malam Hari

Beberapa pembatas jalan orange dilengkapi dengan reflektor atau lampu yang meningkatkan visibilitas pada malam hari atau dalam kondisi cuaca buruk. Ini membantu pengemudi melihat pembatas jalan dengan jelas sehingga mengurangi risiko kecelakaan

Tips Instalasi Road Barrier yang Aman

Tips Instalasi Road Barrier Yang Aman

Sebenarnya proses pemasangan road barrier ini sangat mudah yaitu tinggal meletakkannya di pada area yang dibutuhkan saja. Untuk lebih memahami cara pemasanganya, ikuti tips instalasi road barrier berikut ini :

  1.     Perencanaan yang Matang

 Sebelum melakukan instalasi, lakukan perencanaan yang matang. Tentukan lokasi yang tepat untuk pemasangan road barrier berdasarkan analisis kondisi jalan dan potensi risiko. Selain itu, pastikan jumlah road barrier yang akan dipasang mencukupi kebutuhan.

  1.   Pemilihan Jenis Road Barrier

Pilih jenis road barrier yang sesuai dengan kebutuhan dan kondisi jalan. Terdapat berbagai jenis road barrier, seperti road barrier beton, road barrier plastik, atau road barrier baja. Pertimbangkan faktor kekuatan, daya tahan, dan visibilitas saat memilih jenis road barrier.

  1.   Pemasangan yang Benar

 Ikuti instruksi pemasangan road barrier yang diberikan oleh produsen. Pastikan road barrier terpasang dengan kuat dan stabil agar tidak mudah bergeser atau roboh akibat benturan atau cuaca buruk. Gunakan alat dan perlengkapan yang sesuai untuk memastikan keamanan selama proses instalasi.

  1.   Pemasangan Rambu Pendukung

 Selain road barrier, pasang juga rambu-rambu pendukung seperti rambu peringatan, rambu petunjuk arah, atau lampu peringatan. Rambu-rambu ini akan membantu pengguna jalan untuk memahami dan mengantisipasi adanya road barrier di jalan.

  1.   Perawatan Rutin

 Lakukan perawatan rutin terhadap road barrier secara berkala. Periksa kondisi road barrier secara visual, apakah ada kerusakan atau penurunan kualitas. Jika ditemukan kerusakan, segera lakukan perbaikan atau penggantian untuk memastikan road barrier tetap berfungsi dengan baik

Rekomendasi Road Barrier Kuat dan Tahan Benturan

Rekomendasi Road Barrier Kuat Dan Tahan Benturan

Untuk memastikan keamanan jalan yang optimal, pilihan road barrie yang kuat dan tahan benturan. Salah satu rekomendasi pembatas jalan  terbaik adalah road barrier Grand.

Prduk ini merupakan salah satu produk pembtas jalan pertama di Indonesia yang menggunakan material plastic HDPE. Memiliki daya tahan benturan yang kuat dan tidak mudah pecah.

Selain itu, terdapat lubang untuk pemberat yang bisa diisi  oleh air atau pasir sehingga menjadi kokoh.

Mengapa harus pilih Grand Rood Barrier ?

  •         Menggunakan bahan baku HDPE 100% sehingga tidak mudah rusak.
  •         Warna tahan lama , Memiliki pelindung anti Ultraviolet,tahan lama dan tidak mudah pudar
  •         Sesain tidak permanen dan tidak berat serta mudah ditata
  •         Pertama di Indonesia dengan teknologi Blow Moulding
  •         Memiliki lubang yang bisa di Isi air/pasir (volume Unit :150 Liter)
  •         Kokoh dan tahan benturan
  •         Tahan terhadap perubahan cuaca ekstrim

 Pesan road barrier Grand sekarang juga untuk meningkatkan keamanan jalan di lingkungan Anda! Hubungi Tedmond Group untuk informasi lebih lanjut dan pemesanan. Kami juga melayani pengiriman ke IKN melalui kantor cabang kami di Balikpapan.

Button Dapatkan Promo Klik Disini

Kesimpulan

Road barrier adalah elemen penting dalam menjaga keamanan jalan raya. Dengan memahami fungsi dan tips instalasi road barrier yang tepat, kita dapat menciptakan lingkungan jalan yang lebih aman dan nyaman bagi semua pengguna jalan.