10 Tanda Pipa Saluran Air Perlu Diperiksa, Jangan Dibiarkan!

10 Tanda Pipa Saluran Air Perlu Diperiksa, Jangan Dibiarkan!

Pipa Saluran Air – Saluran air sendiri meski seringkali terabaikan, nyatanya memainkan peranan penting dalam menyediakan kebersihan dan kenyamanan dalam kehidupan sehari-hari. 

Seiring dengan berjalannya waktu, pipa-pipa ini bisa saja mengalami kerusakan atau penurunan kualitas akibat berbagai faktor.

Berbagai masalah ini tidak hanya berpotensi menyebabkan kerugian secara finansial saja, tetapi juga bisa memunculkan ancaman kebersihan yang serius.

Satu hal yang seringkali diabaikan oleh para pemilik bangunan maupun rumah, yaitu pentingnya mengenali tanda-tanda awal yang menunjukkan kalau pipa saluran air perlu perhatian tersendiri.

Berbagai tindakan preventif yang diambil bisa mencegah kerusakan berlebih. Tepat pada pembahasan kali ini akan dijelaskan berbagai tanda pipa penyaluran air perlu pengecekkan.

Setelah membahas cara merawat saluran pipa air, artikel ini akan membahas tanda pipa saluran air perlu diperiksa. Yuk, simak!

Berbagai Tanda Pipa Saluran Air Perlu Diperiksa

"</a

Masih banyak orang yang masih menyepelekan keadaan pipa pada bangunan atau rumah. Padahal jika mengalami kerusakan, maka perbaikannya sendiri tidak main-main.

Terdapat berbagai tanda kalau pipa salurannya perlu diperiksa dengan baik yaitu:

1. Aliran Air Lambat atau Tidak Lancar

Kalau alirannya sudah berjalan lambat, maka perlu segera diperiksa. Karena bisa saja ada penumpukkan kotoran, kerak, maupun sumbatan.

Pipa yang terlalu tua atau berkarat, bisa menjadikan diamater pada alirannya jadi lambat dan mengecil.

2. Air Mengalir Kembali (Backflow)

Air yang mengalir lagi bisa jadi ada masalah pada katup pengaman (check valve) atau tekanan air yang tidak seimbang. Untuk tandanya sendiri yang muncul yaitu air limbah kembali ke saluran air bersih.

Sebaiknya segera periksa sistem pipa untuk mencegah dari kontaminasi air lebih lanjut.

3. Muncul Bau Tidak Sedap dari Saluran Air

Penyebabnya dari bau tidak sedap yaitu seperti penumpukan sisa makanan, lemak, maupun material organik yang busuk dalam pipa.

Coba bersihkan saluran dengan baking soda dan cuka atau pakai cairan pembersih khusus. Kalau baunya tetap muncul, maka mungkin perlu periksa lebih lanjut untuk mendeteksi kebocoran.

4. Tekanan Airnya Menurun

Pipa yang bocor, tersumbat, maupun mengalami karat bisa jadi tanda ada masalah. Selain itu masalah pada komponen lainnya seperti pompa maupun tangki bisa menjadi penyebabnya.

Coba periksa pipa utama untuk memastikan tidak ada kebocoran. Pastikan dengan baik pompa atau tangki berfungsi seperti biasanya.

5. Kebocoran Air

Munculnya genangan air di area yang tidak seharusnya dan ada rembesan air pada dinding maupun lantai, bisa menjadi tanda pipa perlu di cek.

Penyebabnya sendiri bisa saja sambungan pipanya yang longgar atau bahkan pecah.

6. Tagihan Air yang Meningkat Drastis

Kebocoran yang tersembunyi di dalam sistem saluran air, bisa menjadi pertanda pipanya bermasalah. Coba saja periksa keseluruhan pipa, terutama yang tertanam di dalam dinding atau tanah untuk menemukan sumber kebocorannya.

7. Warna Air yang Keruh

Air yang berubah warna menjadi kuning, coklat, atau kehitaman bisa menjadi pertanda tersendiri bagi pipanya. Penyebabnya bisa karena karat di dalam pipa logam dan adanya material kotoran atau karat yang terbawa oleh aliran air.

8. Pipa Mengeluarkan Suara Aneh

Kalau pipanya terdengar suara berisik seperti getaran, dentingan, maupun bunyi air mengalir berlebihan, maka sebaiknya perlu di cek.

Biasanya hal ini disebabkan oleh tekanannya yang terlalu tinggi atau adanya udara di dalam pipa.

9. Retakan atau Kerusakan pada Pipa

Pipa terlihat retak atau bocor di beberapa titik dan material pipanya sendiri rapuh akibat usia atau kualitas bahannya yang buruk. Sehingga tidak mengherankan kalau pipa perlu segera diperiksa dengan baik.

10. Munculnya Jamur atau Lumut di Dinding atau Lantai

Kebocoran pipa yang perlu diperiksa menyebabkan adanya kelembaban pada sekitar area tersebut. Dinding menjadi lembab dan berbau apek.

Tips Menjaga Keawetan Pipa Saluran Air

Tips Menjaga Keawetan Pipa Saluran Air

Maka dari itu, meski hanya pipa saja tapi jangan sampai disepelekan. Karena nantinya bisa memunculkan berbagai masalah yang mengganggu.

Akan tetapi terdapat beberapa tips mudah dalam menjaga keawetan pipa pada saluran air, yaitu:

1. Pilih Material Pipa Saluran Air yang Berkualitas

Sebaiknya pilih pipa yang bahannya berkualitas seperti PVC atau stainless steel untuk daya tahan lebih baik. Pastikan pipanya mempunyai standar kualitas dan sesuai dengan kebutuhan.

2. Hindari Tekanan Air Berlebihan

Sebaiknya pakai regulator tekanan air untuk menjaga tekanannya tetap stabil, sehingga mengurangi resiko retak maupun pecah pada pipanya.

3. Bersihkan Saluran Air Rutin

Sebaiknya pakai cairan pembersih khusus pada pipa untuk menghilangkan kotoran dan lemak. Hindari membuang bahan yang sulit untuk terurai.

4. Pastikan Pemasangan Pipa Sudah Benar

Sebaiknya pakai saja jasa tukang ledeng yang berpengalaman dalam pemasangan pipanya. Pastikan setiap sambungannya kuat dan pakai sealant.

Rekomendasi Tangki Air Anti Lumut dan Tahan Lama

Rekomendasi Tangki Air Anti Lumut Dan Tahan Lama

Oleh karena itu, sangat direkomendasikan memakai wadah penyimpanan air yang anti lumut dan tahan lama seperti yang merknya Grand.

Tangki air merk Grand sendiri terbuat dari material HDPE yang kuat dan kokoh. Sehingga mampu bertahan dalam segala kondisi cuaca ekstrim.

Materialnya dari HDPE, sudah dengan teknologi anti lumut dan anti virus. Hal ini menjadikannya tidak mudah berlumut, anti virus, dan pastinya tahan lama.

Bahkan pada saat ini wadah penyimpanan merk Grand ini sudah bisa kirim ke IKN, tentunya melalui cabang yang ada di Balikpapan.

Untuk informasi pemesanan, pengiriman, maupun spesifikasi lengkap dari tangki air Grand, bisa langsung hubungi Whatsapp berikut ini.

Pesan Sekarang

Penutup

Nah, jadi itulah tadi penjelasan mengenai berbagai tanda pipa saluran air perlu pemeriksaan. Jangan sampai salah pilih, gunakan saja tangki air yang merknya Grand.